Akibat kelalaian paramedis, hampir 150 anak terinfeksi HIV di sejumlah rumah sakit di Uzbekistan timur. Tragisnya, sejauh ini 14 anak telah meninggal akibat virus yang menyebabkan penyakit AIDS itu.

Atas kejadian tersebut, sebanyak 12 staf medis dijatuhi hukuman penjara lima tahun hingga delapan tahun atas dakwaan kelalaian. Demikian seperti diberitakan portal berita Ferghana.ru seperti dilansir kantor berita Reuters, Selasa (23/3/2010).

Menurut jaksa setempat, Bakhtier Shodmonov, total 147 anak terinfeksi virus HIV di Kota Namangan, Uzbekistan timur pada tahun 2007-2008. Dari jumlah itu, 14 anak telah meninggal.

"Tidak melakukan aturan kesehatan dan tidak mengambil langkah-langkah anti-epidemi, para pekerja di pusat-pusat medis telah lalai dalam tugas mereka. Hari ini dari 147 anak, 14 anak tidak lagi hidup," kata Shodmonov.

Infeksi HIV tersebut disebabkan oleh jarum-jarum suntik bekas pakai yang tidak disteril.

Pada tahun 2008 lalu, pengadilan di Kota Kyrgyzstan menjatuhkan vonis hukuman tiga tahun penjara pada 3 dokter atas kelalaian yang menyebabkan 24 anak terinfeksi HIV.

Posting by NFA, Sumber : Detik. Com, 23 Maret 2010

Label : automotive Hotels pimmy ride Phone Cell Property wallpapers Anti Vir car body design

1 komentar:

  1. Unknown

    Informatif sekali,
    kami sebagai masyarakat, para tenaga medis bisa lebih berhati-hati lagi dalam hal ini, sehingga tidak terjadi lagi hal-hal yang negatif.

    my site : Jelly Gamat Solo

    2 Februari 2016 pukul 15.06

Posting Komentar